Resolusi Sederhana Tahun 2021

Tahun 2020 sudah berlalu, 2021 kini telah tiba. Bagi kami, banyak cerita bermakna terjadi di tahun 2020, apalagi tahun ini merupakan tahun pertama kami pindah domisili, dari Wringin Bondowoso ke Paiton Probolinggo.

Tahun 2020, kita semua tahu bahwa dunia sedang dilanda pandemi Covid-19. Hampir sebagian besar waktu kami habiskan di rumah, dari 12 bulan, maksimal hanya 6 bulan saja saya bekerja di kantor. Sampai saat ini, kami juga belum bisa mudik ke Pamekasan, kangen sekali rasanya.

Namun, dibalik cerita tentang pandemi, kami juga menjalani banyak cerita indah sepanjang tahun 2020. Ada banyak hal yang bisa diambil sisi manfaatnya dari pandemi ini. 

Selain cerita bermakna, ada pula beberapa cerita dimana saya belum bisa mewujudkan mimpi yang pernnah saya rangkai. Apa karena pandemi? Ya, salah satunya karena pandemi. Jika pandemi belum berlalu, apa mimpi itu juga belum bisa diwujudkan? Tidak! Saya akan terus berusaha agar mimpi itu bisa terwujud di tahun ini, baik sedang pandemi atau tidak. Amin..

Akhir dan awal tahun, biasanya selalu identik dengan resolusi, mencatat apa yang telah dicapai selama setahun dan apa yang ingin dicapai selama setahun kedepan.

Baca Juga : Resolusi Sederhana Tahun 2014

Saya termasuk orang yang gemar mencatat resolusi di blog ini. Tidak ada tujuan apa-apa, selain agar nanti saat saya bisa mewujudkannya bisa dilakukan flashback bagaimana saya berproses untuk bisa mewujudkannya. 

Seperti awal tahun 2019 misalnya, saya mencatat sebuah mimpi besar di blog ini, mimpi untuk segera memiliki rumah denga judul tulisan Bismillah untuk Mimpi Besar di 2019 : Punya Rumah Sendiri. Saat dibaca sekarang, sambil lalu mengingat kilas baliknya, sungguh ada rasa puas, bangga dan bahagia. Sederhana memang, namun bagi Anda yang pernah ada di posisi saya, pasti tahu bagaimana rasanya.

Tahun 2021 ini, ditengah pandemi yang semoga saja segera berlalu saya punya beberapa mimpi untuk bisa mewujudkannya. Tak banyak, sederhana. Menyelesaikan semua tanggungan finansial dan bisa mendandani rumah merupakan mimpi yang ingin saya wujudkan di tahun ini. Cuma itu? Iya, itu saja. Jika mimpi untuk sehat, bahagia, rezeki melimpah dan mimpi dasar kehidupan lainnya, ya jangan ditanya. Saya juga tetap memprioritaskannya.

Insyaallah, saya bisa mewujudkan mimpi-mimpi sederhana tersebut, amin..

Lalu, bagaimana dengan Anda? 

Yuk, terus semnagat! Kita lawan pandemi untuk meraih mimpi! Salam bahagia..

JANGAN LUPA, BAGIKAN TULISAN INI
TULISAN MENARIK LAINNYA

1 Komentar untuk Tulisan
"Resolusi Sederhana Tahun 2021"

  1. Semoga semua mimpi di tahun 2021 bisa tercapai dan memperoleh hasil yang memuaskan. Meski tahun 2021 merupakan tahun yang sulit, semoga antusiasme dan semangat menyambut tahun yang baru dapat membuat tahun 2021 dapat dilewati dengan kuat dan sabar demi hasil yang membahagiakan

    amin

    BalasHapus